KETUA PENGADILAN AGAMA TANJUNG PATI MENGIKUTI UPACARA PERINGATAN HARI SUMPAH PEMUDA || 28 OKTOBER 2025


Ketua Pengadilan Agama Tanjung Pati, Ibu Ariefarahmy, S.H.I., M.H. menghadiri upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 tahun 2025 yang dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Kabupaten Lima Puluh Kota.
Upacara berlangsung dengan khidmat dan diikuti oleh para ASN, serta perwakilan dari berbagai instansi vertikal di lingkungan Kabupaten Lima Puluh Kota. Wakil Bupati Kabupaten Lima Puluh Kota, bapak Ahlul Badrito Resha, S.H. yang bertindak sebagai pembina upacara. Dalam amanatnya beliau membacakan sambutan dari Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, bapak Erick Thohir dengan tema "Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu".
Melalui keikutsertaan ini, Pengadilan Agama Tanjung Pati menunjukkan komitmennya untuk terus mendukung nilai-nilai kebangsaan dan semangat kebersamaan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia diberbagai unsur.

